Salju di Wilayah Indonesia


daerah bersalju

Salju merupakan bentuk padat air yang mengkristal di atmosfer dan jatuh ke bumi, menutupi secara permanen atau sementara permukaan bumi.  Salju berawal dari kumpulan uap air di bumi yang mendingin, lalu menggumpal menjadi awan.  Jika uap air tersebut bertambah, awan tidak akan sanggup menahannya.  Setelah itu, awan akan terpecah dan uap air pun jatuh ke permukaan bumi.  Suhu di udara yang sangat dingin membuat proses pembekuan air semakin cepat.  Terjadi pelepasan kalor pada proses pendinginan uap air di udara tersebut, sehingga terbentuklah Kristal es dan salju.

Secara umum, salju terlihat putih merata karena efek cahaya.  Kristal es di salju memantulkan sinar matahari ke segala arah sehingga menciptakan warna putih.  Namun salju bisa berwarna biru, merah, hijau bahkan hitam di belahan dunia yang berbeda.  Salju merah terjadi di beberapa daerah di Eropa terutama Italia, karena udara di sana dipenuhi dengan partikel debu dari pasir merah Gurun Sahara. Warna salju disebabkan oleh debu atau jamur yang dikumpulkan oleh salju saat melayang jatuh di udara. 

                                             salju merah di Antartika

                                              salju hitam di Siberia

Pada umumnya, salju turun di tempat yang memiliki iklim sedang atau subtropis.  Indonesia yang merupakan negara tropis dengan jumlah radiasi matahari yang besar dan waktu lebih lama bukan merupakan daerah bersalju.  Namun, ternyata di Indonesia ada wilayah yang memiliki salju, yaitu puncak Pegunungan Jayawijaya di Papua.  Wilayah ini merupakan pegunungan paling tinggi di Indonesia, dengan tinggi puncak mencapai 4900 meter di atas permukaan laut.  Di Jayawijaya, suhunya sangat dingin melebihi tempat lain di Indonesia, sehingga tempat ini memiliki salju abadi. (sumber: wikipedia.org dengan perubahan)

                  Puncak Jayawijaya

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kado Untuk Bunda

Kok Mereka Menutupi Pilihannya, Ya?

Peristiwa Penting Sebelum Proklamasi Kemerdekaan Indonesia